Selasa, 26 Januari 2016

Sifat Riya

Riya’ berasal dari bahasa arab yang artinya memperlihatkan atau terkenal dengan istilah memamerkan, Inilah Fenomena sifat manusia yang ada didalam kehidupan sehari-hari kita dan jarang sekali manusia menyadari dengan sifat Riya (Syirik Kecil), baik kegiatan formal maupun tidak.
Nabi bersabda : Sesuatu yang akan aku takutkan yang akan menimpa kamu ialah syirik kecil, para sahabat bertanya apa yang dimaksud dengan syirik kecil? beliau menjawab adalah Riya. pada hakekat riya seorang yang taat kepada allah dengan tujuan ingin mendapatkan pujian manusia
Dalam kitab Tanbihul Ghafilin (peringatan bagi orang yang lupa) kata Imam Ali ra, tanda orang memiliki sifat riya ada 4 :
  1.  Malas Jika Sendirian
Malas beralamal jika sendirian dengan mengawali segala kegiatan/pekerjaan ingin dilihat orang banyak.
    2. Tangkas Amalnya Jika dihadapan orang Banyak.
Riya dalam perbuatan ini suatu contoh mengerjakan shalat dan sedekah, orang riya ini dalam mengerjakan shalat biasanya dia memperlihatkan kesungguhan, kerajinan dan kekhusuanya jika dia berada ditengahorang atau jamaah sehingga orang lain melihat dia berdiri, rukuk, sujud dan sebagainya. Dia shalat dengan tekun mengharapkan sanjungan, perhatian dan pujian orang lainagar dia dianggap orang yang taat dan tekun beribadah. dalam beribadah kepada allah orang sifat riya akan celaka dan allah mengatakan dusta terhadap agama dimana dalam alquran : Celakalah orang yang shalat, Yaitu orang yang lalai dalam shalatnya, yang berbuat riya, dan enggan memberi bantuan. Al-ma'un ayat 4-7.
     3. Menambah Amalnya Jika dipuji
Sungguh segala perbuatan itu tergantung dengan niatnya (HR. Muslim)
Jika perkerjaan dilakukan dengan niat kepada allah swt, maka perbuatan itu mempunyai nilai disisi allah, jika sebaliknya hanya ingin dapatkan sanjungan dari orang lain maka perbuatan itu tidak akan dapat pahala dari sisi allah dan hanya sanjungan itulah yg didapat dari perbuatanya.
    4. Dan Mengurangi Jika Dicela.
Bahaya Riya :
Bahaya riya itu akan dirasakan oleh diri sendiri berupa ketidakpuasan, rasa hampa, sakit hari dan penyesalan apa yang diperbuat. dan bagi pandangan orang lain bahaya riya akan diolok-olok dan dicaci oleh orang lain dengan perbuatan riya.
Sifat Riya yang membahayakan diri sendiri diantaranya :
- Selalu muncul ketidakpuasaan terhadap apa yang kita lakukan.
- Muncul rasa hampa dan senantiasa gelisah ketika berbuat sesuat.
- Menyeseal berbuat sesuatu jika orang lain tidak memperhatikanya.
- Jiwa akan terganggu karena keluh kesah yang tiada hentinya.
- Dan merugikan diri sendiri karena ini termasuk perbuatan tercela
Cara Menghindari Sifat Riya :
    1Memohon dan selalu berlindung kepada Allah agar mengobati penyakit riya
Ya Allah, kami berlindung kepada-Mu dari perbuatan syirik yang kami ketahui. Dan kami mohon ampunan kepada-Mu dari apa yang tidak kami ketahui.'” (HR. Ahmad)
    2. Mengenal riya’ dan berusaha menghindarinya
Kesamaran riya’ menuntut seseorang yang ingin menghindarinya agar mengetahui dan mengenal dengan baik riya’ dan penyebabnya. Selanjutnya, berusaha menghindarinya. Adakalanya seorang itu terjangkit penyakit riya’ disebabkan ketidaktahuan dan adakalanya karena keteledoran dan kurang hati-hati.
   3. Banyak dan mendatangi Majlis Ta'lim dan nasehat apa yang disampaikan para ulama.
   4Mengingat akibat jelek perbuatan riya’ di dunia dan akhirat
Sifat riya’ tidaklah memberikan manfaat sedikitpun, bahkan memberikan madharat yang banyak di dunia dan akhirat. Riya’ dapat membuat kemurkaan dan kemarahan Allah. Sehingga seseorang yang riya’ akan mendapatkan kerugian di dunia dan akhirat. Wallahua'lam
Begitu bahanya sifat riya ini tanpa kita sadari, semoga dengan adanya artikel yang saya buat dari berbagai sumber, menjadikan kita lebih mengetahui akan sifat yang tercela ini, semoga Allah swt melindungi kita dari sifat ini dalam menjalani segala perbuatan/pekerjaan dan niat hanya karena allah swt.... Amiin ya Robbal Alamin

0 komentar:

Posting Komentar

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: admin@gmail.com

Our Team Memebers